Ada berita gembira dari SM Entertainment buat SONE/penggemar Girls Generation. Berita apa itu? SM selaku agensi akhirnya membuat sebuah akun resmi untuk Girls Generation di aplikasi instagram. Kamu sudah follow belum?
Seperti yang kita ketahui, sulit untuk melihat aktivitas apa saja yang dilakukan oleh member Girls Generation. Pasalnya, mereka tidak punya media untuk menginformasikan segala kegiatan tersebut.
Nah, dengan adanya fanspage resmi ini, kamu bisa jadi SONE paling update tentang segala kegiatan Girls Generation nih.
Namun, alih-alih senang, pengemar Girls Generation {untuk selanjutnya kita sebut SNSD saja} malah bingung menanggapi berita gembira ini. Kenapa? Karena fans merasakan ada keanehan dibalik dibuatnya akun resmi SNSD ini.
Keanehan apa itu?
Seperti yang kita ketahui, setiap member SNSD sudah bergabung dengan Instagram sejak lama. Sehingga dirasa tidak perlu lagi membuat akun khusus untuk SNSD. Apalagi sekarang, member SNSD hanya tinggal berlima, setelah Tiffany, Sooyoung, dan Seohyun memutuskan untuk mengakhiri kontrak kerja dengan SM.
Kemudian, masih banyak diantara SONE yang belum tahu tentang akun instagram resmi milik SNSD ini. Buktinya, akun ini baru diikuti oleh 60.000 followers saja, jauh lebih sedikit dibandingkan follower akun Instagram member SNSD. Seperti, Taeyeon, leader SNSD bahkan memiliki lebih dari 12.000.000 followers di akun Instagram resminya.
Yang lebih aneh lagi, tidak ada satupun member SNSD yang memfollow akun fanspage resmi girls generation tersebut.
Karena keanehan diataslah, fans mengira akun ini akan palsu atau dibuat oleh fans SNSD, bukan oleh SM.
Namun, SM sudah mengkonfirmasi bahwa akun fanspage @girlsgeneration dikelola oleh perusahaan. Kamu bisa lihat melalui foto catatan sosial network service yang diikutsertakan SM pada album terbaru Taeyeon di bawah ini.
Terlihat bahwa akun tersebut adalah asli milik SNSD dan dikelola oleh SM.
Selain keanehan diatas, ada satu masalah lagi berkaitan dengan akun instagram resmi SNSD ini. Seorang fans di instagram menuduh SM Entertainmant secara terang-terangan mencuri fanspage @girlsgeneration miliknya.
Jadi, menurut fans tersebut, akun instagram resmi yang sekarang dikelola SM untuk SNSD sebelumnya adalah miliknya. Ia pernah membuat akun fanpage dengan user ID yang sama dengan fanspage resmi SNSD yang dikelola SM.
Fans tersebut mengatakan bahwa SM dengan sengaja mengambil alih dan menghapus fanspage SNSD miliknya, agar dapat menggunakan user ID @girlsgeneration untuk fanspage resmi SNSD yang dikelola oleh mereka.
Padalah ia telah bersusah payah mengumpulkan 40.000 followers di fanspage SNSD miliknya. Oleh karena itu, ia menilai tindakan SM sangat memalukan.
Mendengar berita ini, SONE berbondong-bondong mengunjungi fanspage resmi SNSD dan mengomentari tindakan “pencurian” yang dilakukan oleh SM Entertainement. Sampai hari ini, SM belum menanggapi tuduhan tersebut.
Nah, bagaimana menurut kamu tentang berita ini? apakah kamu setuju bahwa SM telah mencuri akun fanspage SNSD milik seorang fans? Berikan komentar terbaik kamu melalui kolom komentar di bawah ini.
Monday, July 16, 2018
Apa? SM Curi Fanpage Milik Fans Untuk Dijadikan Akun Instagram Resmi Girls Generation, Apakah Ini Benar?
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment